CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

Minggu, 16 November 2008

keuntungan menggunakan Sistem ERP

Ada beberapa alasan mengapa sebuah perusahaan menggunakan sistem ERP. Diantaranya adalah:

*Dapat mengakses informasi kegiatan usaha seperti stok barang, order, jadwal produksi dan lain lain secara cepat dan akurat.

*Meningkatkan proses kerja, efisiensi, serta mengurangi penggunaan kertas (paperless).

*Meningkatkan kontrol dan otomatisasi sistem peringatan (alert) melalui email, atau media komunikasi yang lain (misalnya sms).

*Menyedikan sistem yang user friendly (akrab/dikenal oleh user) yang berbasis web.

*Efisiesi proses dengan mengadopsi sistem bisnis yang terbaik.

*Membangun sistem untuk sistem baru serta mengintegrasikan dengan sistem yang ada.

Keuntungan yang paling utama dari sistem ERP adalah user /pengguna sistem dapat mengakses informasi kegiatan usaha secara cepat dan akurat secara realtime. Disamping itu semua user akan mengacu pada suatu data yang sama, dibandingkan dengan sistem manual dimana setiap user bisamemiliki data yang berbeda terhadap barang atau order yang sama.

Alasan lain adalah meningkatkan proses kerja dan efisiensi.

Sebagai contoh, pada saat proses pembelian barang, mulai dari permintaan, pembuatan purchase order, persetujuan (approval) semuanya dapat dilakukan didalam system yang tentu saja jauh lebih cepat dan efisien dibandingkan sistem
tradisional yang menggunakan kertas form permintaan pembelian, pembelian, dan seterusnya. Disamping mempercepat proses, hal ini juga mengurangi penggunaan
kertas.

ERP juga dapat meningkatkan kontrol dan otomatisasi sistem peringatan (alert) melalui email. Sistem peringatan digunakan untuk hal hal yang sifatnya kritis, misalnya persediaan barang dibawah batas minimal, ataupun mungkin untuk hal yang lebih serius seperti kondisi budget perusahaan yang dibawah titik aman. Sistem peringatan melalui email juga dapat dikembangkan dengan media lain misalnya sms, messenger, dan lain lain.

Salah satu hal yang menarik dari sistem ERP adalah ketersediaan antarmuka (interface) berbasis Web. Hal ini tentu akan sangat memudahkan bagi perusahaan yang menggunakan akses internet, karena sistem dapat di akses secara online dari internet, disamping itu juga dapat dipakai sebagai media perdagangandsi internet misalnya saja untuk perusahaan online shop (Toko online yang melakukan
transaksi secara online di internet).

Implementasi sebuah sistem ERP umumnya akan memerlukan proses re-engineering (perubahan / penyempurnaan proses bisnis/ industri), selama proses
implementasi anda mempunyai kesempatan untuk memperbaiki proses proses yang kurang sempurna ataupun mengganti proses bisnis dengan sistem yang lebih modern yang paling sesuai dengan bisnis anda.

Projek ERP juga meletakkan dasar sistem bisnis baru dimana sistem ERP dapat berintegrasi dengan E-commerce dan Costumer Relationship Management (CRM., ERP umumnya juga dilengkapi sistem EDI (Electronic Data Interchange)
sehingga memungkinkan sistem untuk bertukar data dengan sistem dari Vendor, Customer, dan lain lain, serta dilengkapi sistem email untuk pengiriman informasi dan peringatan terhadap kondisi-kondisi tertentu untuk membantu
pengawasan dan kontrol terhadap sistem.

1 komentar:

Angel mengatakan...

software erp itu udah terintegrasi jadi bakal lebih gampang buat kita ngatur bisnis, itu salah satu keuntaungan menggunakan program erp. thanks postingannya ya.