CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

Senin, 17 November 2008

Kebutuhan dan Kesempatan Untuk Data Mining

Ketersediaan data yang melimpah, kebutuhan akan informasi (atau pengetahuan) sebagai pendukung pengambilan keputusan untuk membuat solusi bisnis, dan dukungan infrastruktur di bidang teknologi informasi merupakan cikal-bakal dari lahirnya teknologi data mining. Ketersediaan data transaksi dalam volume yang besar: Bidang-bidang industri yang memiliki data transaksi dalam volume besar ini misalnya jaringan ritel, telekomunikasi, perbankan, kartu kredit, dll.

Sistem manajemen transaksi pada industri tersebut merekord informasi-informasi rinci yang diperlukan dalam bisnis mereka. Informasi sebagai aset perusahaan yang penting: Kebutuhan terhadap informasi telah melahirkan gudang data yang mengintegrasikan informasi dari sistemsistem yang tersebar untuk mendukung pengambilan keputusan. Seringkali gudang data ini juga dilengkapi dengan data demografis kustomer dan informasi mengenai rumah-tangga.

Ketersediaan teknologi informasi dalam skala yang terjangkau: Saat ini teknologi informasi berbasis sistem yang terbuka sudah dapat diadopsi secara luas. Ini termasuk sistem manajemen basis data, kakas penganalisis, dan yang terkini adalah pertukaran informasi dan publikasi melalui jaringan Intranet. Faktor-faktor tersebut di atas dikombinasikan dengan konsep solusi bisnis yang telah diuraikan sebelumnya, telah melahirkan teknologi data mining.

Data mining dimaksudkan untuk memberikan solusi nyata bagi para pengambil keputusan di dunia bisnis, untuk mengembangkan bisnis

1 komentar:

infogue mengatakan...

Artikel anda di

http://datamining.infogue.com/kebutuhan_dan_kesempatan_untuk_data_mining

promosikan artikel anda di infoGue.com. Telah tersedia widget shareGue dan pilihan widget lainnya serta nikmati fitur info cinema, game online & kamus untuk para netter Indonesia. Salam!